benar topcer. Sebelumnya saya memposting tentang saya
mendapatkan duit Rp 50 ribu akibat shalat dhuha
Pada hari ini saya shalat dhuha pada pukul 09:00..
Setelah itu saya bersiap-siap untuk pergi ke tempat
pembuataan STNK.
Setelah sampai alhamdulilah saya mendapatkan parkir motor
yang teduh (Tempat yang teduh hanya sedikit sedangkan
yang lain panas)..Kayaknya ini rezeki pertama dari shalat
dhuha. Kemudian pada saat parkir saya melihat ada orang
yang bisa membuatkan stnk (karena saya lihat dia lagi ada
transaksi sama orang). Langsung saja saya tanya harganya.
Bapak ini bilang terserah bapak saja. Karena saya lihat bapak
ini pakai baju muslim, pakai kopiah dan saya lihat orangnya
baik maka saya langsung setuju dibuatkan STNKnya oleh
bapak ini.
Nah STNK Motor saya ini sudah telat 1 bulan, maka kena denda.
Jadi saya bawa duit sekitar 500 ribu. Bapak ini malah bilang
biar pakai saya duit saya dulu (dalam hati saya..wah bapak
ini baik juga). wah kayaknya ini rezeki dhuha yang kedua..
Setelah itu bapak itu pergi mengurusin STNK saya dan orang
yang sebelumnya transaksi dengan bapak tadi. Kita berdua
menunggu ditempat yang paling enak disitu. Tempatnya tinggi,
duduk sejuk, tidak ada orang yang mondar-mondar,
dekat tempat makanan dan minuman disitu. Ini kayaknya
rezeki yang ketiga.
Kita yang menunggu akhirnya berbincang-bincang. Ternyata
dia sudah lama berlangganan dengan bapak tersebut dalam
mengurusin STNK dan SIMnya. Katanya murah dan bisa
dipercaya. Rupanya Bapak itu pengurus mesjid dilingkungan
kepolisian tersebut dan tinggal dibelakang tempat itu.
Saya juga dikasih nomor telponnya bapak tersebut (padahal
saya nggak minta loh). Alhamdulilah saya mendapatkan
kenalan yang bisa dipercaya dan baik untuk membuat STNK
dan SIMk. Dan itu belum selesai, setelah kita berbincang lama
orang tersebut malah membelikan saya minuman..
Hehehe..kayaknya rezeki saya yang keempat
Dan nggak sampai 1 jam (sekitar 30 menit-45 menit) STNK
saya beres. Senang banget rasanya udah ada STNK yang
nggak expired lagi. Jadi saya sudah berani jalan-jalan lagi,
maklum kemarin-kemarin takut keluar kalau hari libur
pakai motor karena takut kena razia.
Jadi rezeki-rezeki yang saya dapat dari shalat dhuha hari ini
adalah :
- Dapat tempat parkir motor yang paling teduh
- langsung dapat kenalan orang yang bisa membuatkan
STNK dan SIM dimana orang tersebut orang baik dan
beragama - Nunggu STNK di tempat yang paling enak
(Teduh, dekat makanan dan minuman, dll) - Tidak lama waktu menunggu dibuatkan STNKnya.
terima atas Rezeki yang Kau berikan pada hambaMu hari
ini. Ya Allah Yang Maha Pengasih lagi maha Penyayang
limpahkan rahmatMu agar hamba istiqomah dalam shalat
Dhuha dan amalan-amalan yang dicintai olehMU"